Suhu : Pengertian, Skala, Satuan, Konversi, Pengukuran


Pada halaman ini akan dibahas mengenai Suhu : Pengertian, Skala, Satuan, Konversi, Pengukuran. Semua informasi ini kami rangkum dari berbagai sumber. Semoga memberikan faedah bagi kita semua.
A. PENGERTIAN SUHU/TEMPERATUR
Suhu atau temperatur adalah salah satu besaran pokok pada fisika yang menyatakan panas dinginnya suatu objek. Satuan Internasional (SI) yang digunakan untuk suhu adalah Kelvin (k). Simbol yang digunakan untuk melambangkan suhu atau temperatur adalah T (Huruf Kapital). Alat Ukur yang digunakan untuk mengukur suhu disebut dengan Termometer. Secara fisika suhu dianggap sama dengan temperatur. Sedangkan secara bahasa keduanya dianggap sedikit berbeda. Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), Suhu adalah ukuran kuantitatif terhadap panas dinginnya sesuatu yang diukur dengan termometer, sedangkan temperatur adalah panas dinginnya badan atau hawa.
Pengertian Suhu, Skala Suhu, Rumus Suhu, Pengukuran Suhu, Konversi Suhu
SUHU
B. PRINSIP PENGUKURAN SUHU DENGAN TERMOMETER
Pembuatan Termometer dipelopori oleh Galileo Galilei pada tahun 1595. Ia menggunakan labu kosong yang didalamnya dilengkapi dengan pipa panjang dimana ujung pipanya terbuka. Prinsip kerja alat ini didasarkan pada perubahan volume gas di dalam labu yang memanfaatkan sifat pemuaian zat cair (pemuaian = bertambahnya volume zat akibat peningkatan suhu). Untuk menilai suhu, labu tersebut dimasukkan ke dalam cairan, dengan ini udara yang ada di dalam labu menyusut, zat cair akan masuk ke dalam pipa tetapi tidak sampai ke dalam labu. Tinggi atau jauhnya zat cair yang masuk ke dalam pipa akan berbeda sesuai dengan suhunya, inilah yang dijadikan nilai dasar dalam pengukuran suhu. Tetapi, pada masa sekarang, termometer sering dilengkapi cairan yang berupa raksa dan alkohol.

C. SATUAN ATAU SKALA SUHU/TEMPERATUR DAN KONVERSI SUHU
Seperti yang telah kami jelaskan di atas, satuan internasional untuk suhu adalah kelvin, tetapi untuk memudahkan pengukuran, banyak satuan lainnya yang digunakan sebagai satuan suhu. Perbedaan suhu ini juga dipakai untuk membuat jenis termometer (alat pengukur suhu) yang berbeda-beda. Beberapa Skala Suhu yang paling sering dipakai antara lain adalah :  

1. Satuan atau Skala Celsius (oC)
Skala Celcius merupakan skala suhu yang didesain dengan titik beku air adalah 0oC dan titik didih air pada 100oC pada tekanan atmosfer standari. Skala ini diperkenalkan oleh Anders Celsius pada tahun 1742. Meski angka-angka yang ditunjukan oleh skala celsius sudah lumayan tepat, namun secara lebih spesifik masih ada beberapa ketidaktepatan sehingga tidak bisa dijadikan sebagai standar formal atau satuan internasional. Definisi baku dari 1 derajat celsius adalah 1/273,16 dari perbedaan antara triple point air dan nol absolut, berdasarkan pengertian tersebut dapat diketahui bahwa satu derajat celsius mempresentasikan perbedaan suhu yang sama dengan satu kelvin.

2. Satuan atau Skala Fahrenheit (oF)
Skala Fahrenheit adalah skala suhu yang didesain dengan titik beku air adalah 32oF dan titik didih air adalah 212oF, dengan demikian perbedaan titik lebur dan titik didih pada skala ini adalah 180 derajat. Skala ini diperkenalkan oleh ilmuwan Jerman yang bernama Gabriel Fahrenheit pada tahun 1724. 

3. Satuan atau Skala Reaumur (oR)
Skala Reaumur adalah skala suhu yang didesain dengan titik beku air adalah 0oR dan titik didihnya 80oR, artinya terdapat perbedaan sebesar 80o antara titik beku dan titik didih. Skala ini diperkenalkan oleh Rene Antoine Ferchault de Reaumur pada tahun 1731.

4. Satuan atau Skala Kelvin (oR)
Skala Kelvin adalah skala suhu yang didesain dengan titik beku air adalah 273oK dan titik didihnya adalah 373oK. Jadi perbedaan antara titik beku dan titik didihnya adalah 100 derajat. Sampai saat ini Kelvin merupakan Satuan Internasional untuk suhu karena dinilai paling akurat. Ilmuwan yang memperkenalkannya adalah William Thomson atau yang juga disebut Lord Kelvin.

D. RUMUS KONVERSI SUHU/TEMPERATUR
1. Rumus Konversi Suhu Skala Celsius
Konversi Skala Suhu Celsius
KONVERSI SKALA SUHU CELSIUS
2. Rumus Konversi Suhu Skala Fahrenheit
Konversi Skala Suhu Fahrenheit
KONVERSI SKALA SUHU FAHRENHEIT
3. Rumus Konversi Suhu Skala Raeumur
Konversi Skala Suhu Reamur
4. Rumus Konversi Suhu Skala Kelvin
Konversi Skala Suhu Kelvin
KONVERSI SKALA SUHU KELVIN
Dalam:

Share:


Anda Juga Bisa Baca

Tidak ada komentar:

Posting Komentar