Soal Laju Reaksi, Menentukan Konsentrasi Pereaksi Tertentu


Pada halaman ini akan dibahas mengenai Soal Laju Reaksi, Menentukan Konsentrasi Pereaksi Tertentu. Semua informasi ini kami rangkum dari berbagai sumber. Semoga memberikan faedah bagi kita semua.
Berikut ini soal terkait laju reaksi, menentukan konsentrasi zat A berdasarkan data hasil percobaan sebagaimana tersaji.

Data dari suatu reaksi A(g) + 2B(g) → AB2(g) sebagai berikut:

Percobaan[A] (M)[B] (M)Laju reaksi (M.det–1)
10,50,15
2 0,5 0,4 50
3 x 0,4 32
4 1,0 0,8 640

Tentukan nilai x!


Peta Penyelesaian:
  1. Hitung orde reaksi terhadap A dan B yang mungkin
  2. Hitung k (tetapan laju reaksi)
  3. Tentukan nilai x dengan menggunakan nilai k dan orde reaksi dan data laju reaksi pada percobaan 3.
Tahap 1
Penentuan orde terhadap zat B (disimbolkan dengan n) digunakan data 2 dan 1, dipilih data 2 dan 1 karena konsentrasi A pada data 2 dan 1 tetap sehingga relatif lebih mudah kalkulasinya.
\begin{align*} [\frac{0,4}{0,1}]^n & =\frac{50}{5}\\ 4^{n} & =10\\ n &=\frac{log~10}{log~4}\\ &=\frac{1}{0,602}\\ &=1,661 \end{align*}
Orde reaksi terhadap B adalah 1,661.
Penentuan orde terhadap zat A (disimbolkan dengan m) digunakan data 4 dan 2
\begin{align*} [\frac{1}{0,5}]^m [\frac{0,8}{0,4}]^n & =\frac{640}{50}\\ 2^{m} \times 2^{n}& =12,8\\ 2^{m} \times 2^{1,661}& =12,8\\2^{m} \times 3,162 & =12,8\\ 2^m &=\frac{12,8}{3,162}\\2^m &=4,048\\ m &=\frac{log~4,048}{log~2}\\ &=\frac{6,072}{0,301}\\ &={2,017} \end{align*} 
Orde reaksi terhadap A adalah 2,017.

Tahap 2
Untuk menentukan nilai tetapan laju reaksi (k) dapat digunakan salah satu data, misalnya digunakan data ke 4.
\begin{align*}v_4 &= k \times [A_4]^{2,017}\times[B_4]^{1,661} \\ 640 & = k.[1,0]^{2,017}\times[0,8]^{1,661}\\ 640 &= k\times1\times0,690\\ k &= \frac{640}{0,690}\\ &= 927,536\end{align*}
Tetapan laju reaksi (k) = 927,536

Tahap 3
Untuk menentukan konsentrasi A yang belum diketahui substitusikan data-data yang diketahui
\begin{align*}v_3 &= k \times [A_3]^{2,017}\times[B_3]^{1,661} \\ 32 & = 927,536 \times x^{2,017}\times[0,4]^{1,661}\\ 32 &= 927,536 \times x^{2,017} \times 0,218\\  x^{2,017} &= \frac{32}{202,203} \\x^{2,017} &= 0,158\\ log~x&= \frac{log~0,158}{2,017} \\ log~x&= \frac{-0,801}{2,017}\\ &=-0,397\\ x&=10^{-0,397}\\&={0,400}\end{align*}

Yah, konsentrasi A pada reaksi ketiga adalah 0,400 M.
Dalam:

Share:


Anda Juga Bisa Baca

Tidak ada komentar:

Posting Komentar